Senin, 14 April 2014

analisa film her



Her adalah sebuah film bergenre Romantic-Comedy dengan balutan Science-Fiction  yang disutradarai oleh Spike Jonze.Film ini bercerita tentang seorang pria yang berhubungan dengan Sistem Operasi Komputer (OS) dengan suara wanita dan kepribadian.
            Di film Her ini menceritakan kemajuan teknologi di era tersebut. Alat teknologi lebih banyak berperan dalam kehidupan dibandingkan dengan manusia. Seperti halnya penggunaan komputer tanpa keyboard sehingga seseorang hanya tinggal berbicara untuk memerintah program dalam  komputer tersebut. Earphone yang digunakannya pun tanpa kabel namun menggunakan bluetooth yang terkoneksikan dengan telepon genggam dengan sambungan komputer. Sehingga, data yang terdapat pada komputer tetap dapat terakses dimana saja melalui telepon genggam. Melalui program OS1 ini orang akan berinteraksi dengan semua data di komputer maupun telepon genggam. Program OS1 tidak hanya menerima perintah seperti robot saja,namun suja mempunyai perasaan seperti halnya manusia. Sehingga seseorang dapat mudah berbagi tentang apa saja kepada program ini tanpa harus menunggu waktu atau segan seperti halnya berinteraksi sesama manusia.
            Tak hanya alat komunikasi saja yang maju,namun dalam video game juga. Di film ini bermain video game sudah menggunakan efek 3 Dimensi sehingga pemain sendiri dapat berkomunikasi dengan permainan tersebut. Permainan ini juga tak perlu media seperti televisi karena sudah tergambarkan seperti proyektor.
            Maju nya teknologi ini juga mempengaruhi sifat seseorang dalam kehidupan. Interaksi sesama manusia jadi semakin sedikit karena program OS1 ini sudah menggantikan posisi orang orang yang kita butuhkan. Orang menjadi tidak peduli terhadap lingkungan sekitar bahkan pada tumbuhan juga. Terdapat bangunan bangunan tinggi menggantikan peran dari tumbuhan. Yang terlihat halnya taman kecil sebagai penghijau lahan saja.
            Hal ini menjadi kemungkinan saja untuk dimasa mendatang karena kecanggihan teknologi yang sudah menjadi tanda di saat sekarang. Orang juga tidak dapat lepas dari alat teknologi,untuk berinteraksi saja saat ini orang sudah menggunakan social media. Dan jika hal tersebut tidak terkontrol,maka kebudayaan yang menjadi ciri khas sebuah bangsa juga dapat luntur.

wahyu wirattamy saputri
1405110022

Tidak ada komentar:

Posting Komentar